Wajib Tahu, Cara Merawat Kaos Kesayangan Agar Tahan Dan Awet

Wajib Tahu, Cara Merawat Kaos Kesayangan Agar Tahan Dan Awet

Agar kaos Awet.Baju yang berjenis kaos mayoritas  orang pasti memilikinya, sebab baju yang berbahan kaos nyaman digunakan , dan juga bisa digunakan dalam kondisi apapun dan kapanpun. Baju yang berbahan kaos ini sangat mudah dikombinasikan  dengan jenis  baju apapun.

Setiap baju yang kalian miliki tentunya kalian menginginkan selalu tahan lama dan juga tidak mudah rusak. Supaya baju kaos kalian bisa awet tentunya kalian memerlukan  pengetahuan dalam perawatan  setiap jenis baju kaos yang kalian miliki. Kalau kalian  salah dalam merawat baju berbahan kaos , efeknya akan  rusak dalam waktu yang tidak lama.

Agar kaos awet  berikut ini akan dibahas beberapa cara yang bisa kalian praktekkan di rumah supaya kaos  yang kalian miliki tidak gampang rusak dan juga  awet.

  1.   Mengumpulkan warna baju yang sama

Ketika kalian mencuci baju kaos tentunya kalian akan melakukan langkah merendam baju . dan pada langkah ini kalian perlu mengelompokkan warna baju kaos sesuai dengan warnanya , yang paling penting adalah baju kaos yang berwarna putih.  Langkah ini memiliki tujuan supaya kaos yang berwarna putih tidak terkena lunturan dari baju kaos yang memiliki warna selain putih, Sebab pewarna pada baju memiliki kemungkinan besar menjadi keluar disaat merendam baju dan mencucinya.

  1.   Jangan Menyikat Baju berbahan Kaos

Kalian perlu memperhatikan di saat mencuci baju kaos sebisa mungkin untuk tidak menyikatnya , karena dengan menyikat baju kaos dapat mengakibatkan bahan kaos bisa mudah rusak dan menghasilkan pori-pori baju menjadi besar yang  lama –kelamaan kaos akan menjadi bolong.  Jika saja baju kaos kalian terkena noda yang paling membandel , sebisa mungkin disaat terkena noda kalian langsung bersihnya  dan langsung direndam supaya noda yang membandel tidak melekat lebih kuat pada baju  kaos.

  1.   Hindari penggunaan Pemutih pakaian

Kalau kalian memakai pemutih  supaya noda membandel bisa hilang dengan mudah . tetapi secara faktanya ketika kalian mencuci baju kaos hindari pemakaian pemutih sebab bisa membuat bahan kaos menjadi mudah rusak bahan dari baju tersebut.

  1.   Saat menyetrika pakailah Suhu yang Low /medium

Kalian pastinya setelah mencuci baju akan melakukan aktivitas menyetrika supaya baju yang telah dicuci menjadi rapi dan tidak lecek.  Saat menyetrika baju berbahan kaos gunakanlah suhu maksimal setrika  sekitar 150 derajat celcius . jika kalian menyetrika baju kaos melebihi suhu tersebut  bisa mengakibatkan baju kaos rusak dan dapat membakar baju yang kalian miliki. 

Tinggalkan Balasan

Alamat email anda tidak akan dipublikasikan. Required fields are marked *

Copyright © 2024 MIYAKA

Miyaka Always Good Price, sablon dan buat baju sesuai keinginan kalian dengan mudah dan harganya pasti murah.

CATEGORIES

FOLLOW US